Langsung ke konten utama

Apa yang terjadi dengan diktator Italia, Mussolini setelah digulingkan dari kekuasaan dan ditangkap oleh pengikutnya sendiri?

Akhir Tragis Sang Mussolini

Saat Italia Utara mulai di invasi Sekutu pada 25 April 1945, Mussolini bersama Clara Petacci memutuskan untuk kabur ke Swiss dari Milan. Mussolini kala itu telah mengalami kemunduran telak, digulingkan dari kekuasaan, dan sangat dibenci masyarakat Italia.

Benito Mussolini

Pada 27 April 1945, mereka berdua bergabung bersama konvoi Pasukan Fasis Jerman di dekat Dongo Village, yang hendak kabur ke Swiss Juga. Kemudian secara tiba-tiba, konvoi pasukan Jerman itu diberhentikan oleh sebuah Kelompok Partisan Komunis yang bersenjata lengkap, dibawah pimpinan Bellini dan Urbano.

Para partisan memaksa Pasukan Jerman untuk menyerahkan para pimpinan Fasis Jerman maupun Italia yang ada bersama mereka. Sebagai gantinya, pasukan Jerman itu akan dibiarkan pergi. Para pasukan Jerman pun tidak bisa menolak, satu persatu pemimpin Fasis Jerman dikeluarkan dari konvoi (sekitar 50-an), hingga akhirnya giliran Benito Mussolini dan Petacci.

Saat itu Mussolini dan Petacci menyamar menggunakan seragam pasukan Jerman, akan tetapi dilakukan pemeriksaan oleh Partisan Komunis. Terkejut lah mereka karena menemukan Mussolini yang telah dicari-cari. Segera para partisan menangkap dan membawa Mussolini, Petacci, dan pemimpin Fasis Jerman ke pos militer di Dongo Village.

Keesokannya, pada 28 April 1945 di waktu siang, Mussolini dan Petacci dipindahkan ke sebuah desa bernama Giulino de Mezzegra dengan menggunakan mobil. Mobil itu akhirnya sampai ke tujuan, di sebuah villa bernama Vila Belmonte. Mobil itu berhenti tepat didepan pintu Vila.

Setelahnya, Mussolini dan Petacci segera disuruh untuk turun dari mobil. Segera setelah keduanya turun, keduanya ditembaki hingga mati oleh Walter Audisio, dengan jumlah tembakan pada Mussolini diperkirakan ada sebanyak 9 kali. Pengeksekusian Mussolini dan Petacci ini terjadi pada pukul 16.10 Waktu Italia.


Jasad keduanya kemudian dibiarkan. Saat malam hari, datang sebuah truk yang kemudian mengangkut jasad keduanya bersama dengan jasad para pemimpin Fasis Jerman, untuk di bawa ke Milan. Truk sampai di Milan pada 29 April 1945. Jasad Mussolini, Petacci, dan para pemimpin Fasis Jerman kemudian diturunkan di Lapangan Piazalle Loreto. Selanjutnya, Jasad mereka kemudian digantung dan terus dibiarkan begitu saja. Sekitar pukul 09.00, orang-orang kemudian berkumpul untuk menendang, meludah, ataupun melempar benda ke jasad Mussolini dan kelompoknya. Jasad Mussolini diperkirakan sudah hancur parah akibat tindakan masyarakat.

Jasad Mussolini di posisi kedua dari arah kiri

Kemudian pada perkiraan pukul 14.00, militer Amerika Serikat berhasil sampai di Kota Milan. Mereka melihat jasad Mussolini yang telah hancur digantung. Otoritas militer Amerika Serikat kemudian memerintahkan untuk segera menurunkan jasad Mussolini agar bisa diotopsi.

Jasad Mussolini dan Petacci kemudian dimakamkan di Pemakaman Musocco, di utara Milan.

 


-Historia Est Via Futuri-

.051122.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengapa Prancis dan Inggris (sekutu) tidak mendeklarasikan perang kepada uni Soviet ketika uni Soviet menyerang Polandia,padahal beberapa hari sebelumnya Jerman menyerang Polandia dan langsung dideklarasikan perang?

✤ Ada Apa Dengan Prancis-Inggris & Uni Soviet?  Uni Soviet melakukan serangan ke Polandia di tanggal 17 September 1939. Jerman melakukan serangan ke Polandia pada tanggal 01 September 1939, dan 3 hari setelah penyerangan Jerman ke Polandia, Inggris beserta Prancis mendeklarasikan perang pada Jerman. Hal itu tidak dilakukan ke Uni Soviet padahal mereka sama-sama invader. Mengapa begitu? Perlu diketahui, bahwa Jerman ini menginvasi Polandia tidak hanya satu hari satu malam saja, melainkan dari 01 September 1939 sampai 06 Oktober 1939. Nah, Soviet itu menginvasi Poland tepat di tengah-tengah meletusnya Invasi. Hasil akhir serangan Invasi ke Polandia. Bisa dilihat, bahwa Jerman dan Soviet membabat habis seluruh wilayah Polandia Dan jika kita lihat hasil dari invasi ini Jerman lah yang menang. Itu berarti Inggris dan Prancis sudah cukup kewalahan mengalahkan Jerman. Jika sampai kedua negara ini mendeklarasikan perang serta harus melawan Soviet mereka bisa-bisa saja dikalahkan lebih ...

Bagaimana Sejarah dari Upaya Reklamasi Belanda?

✤   Sejarah Reklamasi Belanda Penampakan daratan Belanda pada 2000 hingga setidaknya 100 tahun yang lalu, tidaklah sama dengan penampakannya di era kini. Dulunya, banyak wilayah Belanda yang berupa daerah perairan berupa danau-danau kecil di daerah Holland dan Friesland, serta Zuiderzee yang masih mendominasi wilayah tengah Belanda.  Perbandingan penampakan daratan Belanda Zuiderzee merupakan sebuah teluk besar di Belanda, yang mana Zuiderzee di era kini telah diubah menjadi Flevoland serta IJsselmeer dan Markemeer . Menurut catatan sejarah, Zuiderzee telah terbentuk setidaknya sejak 1000 tahun yang lalu. Zuiderzee sebelumnya hanyalah sebuah danau yang dikelilingi oleh daratan luas Belanda, yang disebut Danau Flevo . Ya, wilayah daratan dulunya mendominasi Belanda, setidaknya sebanyak 80%. Hal yang menyebabkan Zuiderzee terbentuk dan mengikis daratan Belanda (terlebih di Holland dan Friesland) adalah persoalan kenaikan air laut di awal Abad Pertengahan. Belanda dikenal sebag...

Indonesia dijajah Belanda selama ratusan tahun. Tapi mengapa keturunan Belanda di Indonesia sangat sedikit dibandingkan keturunan Tionghoa dan Arab?

✤ Sejarah Kelam Yang Dibuat Oleh Bangsa Kita Ada beberapa faktor yang mempengaruhi, yakni : 1. Kebencian Masyarakat Indonesia pada Orang Belanda & keturunannya, yang berakhir dengan pengusiran. 2. Orang-orang Belanda & keturunannya memilih pulang ke Belanda, karena kondisi Indonesia saat itu. Adapun peristiwa penting yang mempengaruhi, yakni : 1.   Masa Bersiap, 1945–1947 (Gelombang ke 1) 2. Pengakuan kedaulatan Indonesia oleh Belanda dalam KMB, dan periode 1950-an (Gelombang ke 2) 3. Sinterklas Hitam, 05 Desember 1957 (Gelombang ke 3) Populasi Orang Belanda & keturunannya (Indo) di Hindia-Belanda pada tahun 1940 diperkirakan hampir menyentuh 300.000 jiwa. Selama Masa Bersiap jumlahnya menurun menjadi 120.000-an jiwa. Penurunan populasi ini sebagian besar disebabkan oleh tingginya gelombang kepergian ke Belanda. 20.000 jiwa dari penurunan populasi ini, adalah jumlah orang Belanda yang menjadi korban pembantaian selama Masa Bersiap. (Gelombang 1) Setelah KMB ...